Jumat, Desember 12, 2008

Tidak Ada Siswa Yang Malas


Ujian Nasional 2009 tinggal beberapa saat saja. Beragam reaksi yang dilakukan oleh para siswa. Ada yang perlu merasa ikut bimbingan belajar atau les privat karena takut tidak lulus atau karena ingin meraih nilai terbaik. Ada yang tetap santai atau bahkan acuh tak acuh terhadap UN.

Demikian pula yang dilakukan sekolah. Ada yang memberikan jam tambahan mulai jam ke-0 (masuk mulai jam 06.00), jam tambahan sepulang sekolah senin sampai kamis. Bapak ibu guru sering mengingatkan kepada siswanya untuk terus belajar atau bahkan menakut-nakuti. Apa hasilnya? Tetap saja guru merasa belum berhasil sambil mengatakan, seandainya bibir ini bukan ciptaan Tuhan mungkin sudah jadi memble.

Lalu bagaimana?

Kita harus menyadari bahwa, "sebenarnya tidak ada siswa yang malas, yang ada adalah siswa yang belum mempunyai tujuan yang jelas akan hidupnya". Bisa jadi kita punya tujuan yang baik menyemangati siswa supaya mau belajar dengan cara yang kurang tepat, sekali dengan cara yang salah.

Kuncinya bangunlah tujuan hidupnya, buatlah mereka berani bermimpi, ya... mimpi adalah kunci. Ketika siswa mempunyai goal yang jelas akan hidupnya dan alasan yang kuat kenapa harus belajar..... maka tugas guru menjadi lebih ringan. Guru sudah tidak perlu lagi teriak, tetapi cukup berkata dengan pelan tetapi penuh cinta.

Bagaimana membuat tujuan yang baik?
Tujuan hidup yang baik.... harus jelas dan spesifik serta yakin bisa dicapai dengan batas waktu tertentu. Misalnya "aku harus diterima di jurusan Ilmu Komunikasi UGM".

Selanjutnya harus punya alasan yang kuat!
Kenapa Anda harus kuliah di UGM, kenapa harus diterima di jurusan ilmu komunikasi? Berikan alasan yang kuat:
- Betapa bahagianya bisa kuliah di UGM
- Betapa senangnya belajar ilmu komunikasi
- Betapa bahagianya orang tua saya jika saya berhasil
- Betapa senangnya kuliah di kampus terkenal, saya akan banyak ketemu dengan orang TOP
- Sebagian cita-cita menjadi seorang diplomat sudah 50% tercapai

dan...
- Betapa sedihnya tidak bisa kuliah di jurusan yang saya idamkan
- Saya mungkin akan mengulang lagi tahun depan (rugi waktu dan biaya)

Karena sel-sel primitif kita hanya dua yang diinginkan yaitu mencari nikmat dan menghindari sengsara. Segala sesuatu yang berhubungan dengan kenikmatan, maka akan dicari dan segala sesuatu yang berhubungan dengan kesengsaraan akan dihindari.

Ya... itulah pentinya tujuan. Anda adalah siswa yang luar biasa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar